Menjelang akhir tahun ini, pasar bebas dalam bingkai Masyarakat
Ekonomi ASEAN akan segera diberlakukan. Artinya setiap negara di wilayah Asia
Tenggara bebas memasarkan produk dan jasa mereka di negara-negara peserta MEA.
Sejumlah negara Asia Tenggara lainnya sudah mempersiapkan
kedatangan MEA ini selama beberapa tahun sebelumnya. Diakomodasi pemerintah
negara setempat, mereka mengikuti berbagai pelatihan keterampilan untuk bisa
bersaing di pasar global, di antaranya adalah keterampilan berbahasa Inggris.
Bagaimana dengan masyarakat di Indonesia?
Seperti dikutip Female Kompas, menurut survey yang dilakukan
Pearson Global terhadap 12 negara yang memiliki bahasa ibu bukan bahasa
Inggris, di antaranya Indonesia, ditemukan beberapa fakta menarik. Sebanyak 84
persen responden mengaku pernah belajar bahasa Inggris dan 90 persen di
antaranya sepakat bahwa bahasa Inggris itu penting karena perannya sebagai
bahasa internasional.
Namun sayangnya, hanya 50 persen responden yang puas dengan
kemampuan serta kualitas bahasa Inggrisnya yang mereka miliki. Lebih lanjut, 67
persen responden merasakan bahwa kemampuan berbicara adalah yang paling
penting, diikuti dengan kemampuan mendengar, dan terakhir menulis (baca: carameningkatkan keterampilan berbicara berbahasa Inggris).
Berbagai alasan juga
diungkap oleh survei Pearson Global, mengenai mengapa banyak penduduk negara
dengan bahasa ibu bukan bahasa Inggris tak fasih berbahasa Inggris. Kurang
waktu belajar menjadi alasan pertama. Lalu, alasan lainnya adalah kurang
motivasi dan kurang akses ke tenaga pengajar bahasa Inggris.
Jika alasan-alasan tersebut juga Anda rasakan, ini saatnya bagi
Anda untuk mempelajari dan meningkatkan kemampuan bahasa Inggris Anda. Pengajar
bahasa Inggris saat ini tersebar di setiap sudut kota, Anda tinggal memilih
yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Kalaupun belum bisa mengakses tenaga pengajar, Anda masih bisa
belajar sendiri (baca: belajar bahasa inggris secara otodidak) karena banyak
sumber yang bisa dijadikan bahan pembelajaran di internet ataupun melalui
berbagai media lainnya. Jadi, asah kemampuan bahasa Inggris Anda dan siapkan
diri Anda untuk menghadapi pasar global MEA!
Comments
Post a Comment