Hindari 7 Kesalahan Umum Ini Dalam Pemakaian Bahasa Inggris


Menggunakan bahasa Inggris sehari-hari memang tidak ada salahnya. Bahkan, ketika salah dalam menggunakan bahasa Inggris pun tidak masalah. Namun membiarkan kesalahan itu terjadi tentu jadi masalah. Sebab, dari kesalahan seharusnya kita bisa belajar untuk memperbaikinya.

Dalam berbagai situasi, kita sering mendengar kata-kata bahasa Inggris berikut diucapkan baik secara sengaja ataupun spontan. Banyaknya orang yang mengucapkan atau menuliskan kata-kata ini membuat sebagian orang mengikutinya. Padahal, penggunaan kata-kata tersebut tidak tepat.

Inilah 7 kata bahasa Inggris yang sering digunakan oleh orang Indonesia tetapi penggunaannya tidak tepat.


1.       Join with us X join us


Kata-kata ini sering sekali ditemukan di dalam pamflet atau selebaran pengumuman mengenai suatu kegiatan. Join with us, mungkin maksudnya adalah “bergabunglah bersama kami”. Dalam bahasa Inggris, penggunaan yang tepat adalah “join us”.

2.       Boring X bored


Sering kali kata ini diucapkan seseorang yang merasa bosan. Misalnya, “Aduh gue boring nih.” Penggunaan kata tersebut tidak tepat. Sebab boring bermakna “membosankan”. Jika yang dimaksud adalah bosan, kata yang tepat digunakan adalah “bored”.

3.       Entertain, entertainment, entertainer, entertaining


Kata-kata tersebut kerap diucapkan oleh selebritis di televisi. Sering kali mereka berbicara tentang dunia “entertain”. Padahal, sebenarnya penggunaan kata tersebut tidak tepat. Sebab “entertain” adalah kata kerja yang berarti menghibur.

Jika yang dmaksud adalah hiburan, kata yang tepat digunakan yaitu “entertainment” sebagai kata benda. Sementara “entertainer” bermakna penghibur dan “enternaining” berarti menghibur. Jadi, jangan salah ya!

4.       Keep smile X keep smiling


Ungkapan ini sering kita dengar dalam berbagai situasi dengan maksud tetaplah tersenyum. Padahal sebenarnya penggunaan ungkapan tersebut tidak tepat. Sebab, kata keep selalu diikuti dengan verb-ing (gerund). Dengan demikian, ungkapan yang tepat digunakan yaitu “keep smiling”.

5.       Baby sister X baby sitter


Ungkapan “baby sister” juga sering kali disebut banyak orang Indonesia dengan maksud pengasuh bayi. Padahal, “baby sister” berarti saudara bayi. Jadi, penggunaan ungkapan tersebut tidaklah tepat. Sementara yang benar adalah “baby sitter”.

6.       Energic X energetic




Penggunaan kata ini sangat membingungkan. Sebab, dalam bahasa Inggris hanya terdapat kata “energetic” yang bermakna penuh energi atau bersemangat. Namun, dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia kata tersebut sudah dibakukan menjadi energik, dengan definisi penuh energi. Namun yang membingunkan lagi, ada juga kata “energetik” di KBBI dengan definisi penuh semangat, bersifat energik. Nah lho??!

7.       Thanks before x thanks anyway


Sering kali orang menyebutkan “terima kasih sebelumnya” setelah meminta bantuan kepada orang lain dan orang itu siap membantu. Dalam bahasa Indonesia, itu lazim digunakan. Namun, tidak serta merta bisa diterjemahkan langsung ke dalam bahasa Inggris menjadi “thanks before”. Orang Inggris tentu akan bingung, before what?

Sebagai gantinya, kita bisa menggunakan ungkapan “thanks anyway”, “thanks for your help”, ataupun “thanks for attention”. Bukan thanks before!

Itulah kesalahan umum pemakaian bahasa Inggris oleh orang Indonesia. Ada yang bisa menambahkan?

Software Belajar Bahasa Inggris Rp 262.500


Comments